Pencarian

Semangat Ukhuwah Islamiyah Warnai Partisipasi Desa Talang Bersemi dalam MTQ XIV

Riau, TanahIndonesia.id - Suasana penuh khidmat dan semarak keagamaan menyelimuti pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XIV Tingkat Kecamatan Batang Cenaku, yang diselenggarakan di Desa Kepayang Sari mulai tanggal 30 September hingga 3 Oktober 2025.

Kegiatan tahunan tersebut menjadi momentum penting bagi masyarakat Kecamatan Batang Cenaku untuk memperkuat nilai-nilai keislaman sekaligus mempererat silaturahmi antarwarga desa.

Dari 20 desa yang turut ambil bagian, Desa Talang Bersemi tampil penuh semangat dan menunjukkan dedikasi tinggi dalam mendukung kegiatan keagamaan tersebut. Meskipun pada pelaksanaan tahun ini Desa Talang Bersemi berhasil meraih peringkat ke-15, namun semangat kebersamaan dan antusiasme masyarakat menjadi modal berharga untuk kemajuan di masa mendatang.

Kepala Desa Talang Bersemi, Sugianto, menyampaikan rasa bangganya terhadap warganya yang turut berpartisipasi aktif dalam kegiatan MTQ ke-XIV. Menurutnya, keikutsertaan Desa Talang Bersemi merupakan bentuk nyata dukungan terhadap program pemerintah di bidang keagamaan serta upaya membina generasi muda agar lebih mencintai dan memahami isi kandungan Al-Qur’an.

"Alhamdulillah, kami merasa bersyukur dan bangga karena warga Desa Talang Bersemi dapat ikut serta dalam kegiatan MTQ tingkat kecamatan. Walau hasilnya belum maksimal, namun ini menjadi langkah awal untuk terus berbenah dan meningkatkan pembinaan keagamaan di desa. MTQ bukan sekadar lomba, tetapi ajang untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah dan membangun semangat spiritual masyarakat," ujar Kades Sugianto kepada wartawan Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Inhu, Selasa (7/10/2025).

Dalam pelaksanaan MTQ, Desa Talang Bersemi menurunkan sejumlah peserta dari berbagai cabang lomba seperti tilawah anak-anak, remaja, dewasa, tahfidz, tartil, dan syarhil Qur’an. Para peserta tersebut merupakan hasil binaan guru mengaji, ustaz, dan tokoh agama desa yang selama ini aktif membina kegiatan keagamaan di tingkat dusun dan surau.

Lebih lanjut, Kepala Desa Sugianto menambahkan bahwa pemerintah desa akan terus memberikan dukungan terhadap kegiatan pembinaan keagamaan, baik melalui pengajian rutin, kegiatan TPA, maupun pelatihan baca tulis Al-Qur’an bagi anak-anak dan remaja.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi, termasuk panitia, pembina, serta masyarakat yang telah memberikan dukungan moril maupun materiil demi kelancaran kegiatan.

"Kami berkomitmen menjadikan kegiatan seperti MTQ ini sebagai pemacu semangat agar masyarakat Desa Talang Bersemi semakin cinta terhadap Al-Qur’an. Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, insyaallah ke depan Desa Talang Bersemi bisa meraih prestasi yang lebih baik lagi," tuturnya.

Suasana penutupan MTQ ke-XIV di Desa Kepayang Sari berlangsung penuh haru dan semangat kebersamaan. Para peserta, panitia, serta masyarakat tampak antusias mengikuti hingga akhir acara. Kegiatan ini bukan hanya menjadi ajang perlombaan, tetapi juga wadah memperkokoh nilai religius dan moral dalam kehidupan masyarakat Kecamatan Batang Cenaku.**tIND/Yud